Sering kali, saat mencoba memindahkan file besar dari satu perangkat ke perangkat lain, seperti ke flashdisk atau hard drive eksternal, tiba-tiba muncul peringatan kesalahan “File Too Large for the destination file.”
Cukup membuat bingung dan frustasi karena file yang ingin kita paste tidak bisa dilakukan, terlebih ketika keadaan mendesak.
Bagian sebagian orang tentu bertanya-tanya apa penyebabnya dan bagaimana cara mengatasinya?
Nah dalam Artikel kali ini akan membahas penyebab utama masalah ini dan bagaimana mengatasinya agar dapat memindahkan file besar dengan mudah.
Penyebab File Too Large
Kesalahan ini biasanya terkait dengan perbedaan sistem file yang digunakan di perangkat penyimpanan. Setiap sistem file memiliki batasan tertentu yang mempengaruhi bagaimana file disimpan dan ditransfer.
Penyebab dari masalah ini adalah dari jenis tipe partisi flashdisk kamu, jenis partisi standart flashdisk umumnya ialah Fat32 yang memiliki banyak kekurangan, salah satunya terjadi masalah ini, jadi kamu tidak bisa mengcopy file yang besarnya lebih dari 2-4 GB dalam satu waktu, jadi harus ukuran dibawah itu.
FAT32 adalah sistem file yang paling umum digunakan di banyak perangkat penyimpanan seperti flashdisk. Namun, sistem ini memiliki batas maksimum ukuran file sebesar 4GB. Jika kamu mencoba memindahkan file yang lebih besar dari itu, peingatan “File Too Large” akan muncul.
Mengatasi File Too Large Saat Copy Paste Tanpa Kehilangan Data
Jenis partisi flashdisk pada umumnya adalah Fat32, selain itu ada NTFS dan exFAT, semuanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, NTFS adalah penyempurnaan dari jenis partisi FAT32.
NTFS, sistem file yang lebih baru dibanding FAT32, memiliki batas ukuran file yang jauh lebih besar. Sistem ini sangat mampu dalam menangani file berukuran besar tanpa masalah. Salah satu kelebihan dari NTFS adalah dapat menerima file tunggal diatas 4GB dalam satu waktu.
Kenapa tidak exFAT, jenis partisi ini masih tergolong baru dan tidak semua perangkat mendukung jenis partisi exFAT.
Jadi solusi dari masalah file too large adalah dengan merubah jenis partisi flashdisk menjadi NTFS, karena partisi jenis NTFS ini memang mempunyai kelebihan daripada Fat32.
Cara ini tidak akan menghapus data. Jadi data di flashdisk tetap aman.
1. Buka Minitool Partition Wizard, kalau belum punya silahkan download
2. Pilih flashdik lalu klik kanan pada bagian kotak Fat32 nya, lalu klik Convert FAT to NTFS
3. Ikuti instruksi selanjutnya sampai selesai.
Akhir Kata
Pesan “File Too Large” muncul karena keterbatasan sistem file FAT32. Dengan menggunakan cara diatas, kamu dapat mengatasi masalah tersebut dengan mudah.
Itulah cara mudah mengatasi file too large saat copy paste file. Dengan begitu kamu bisa langsung bisa mengirim file diatas 4GB dalam satu waktu.
Demikian tutorial berikut semoga bermanfaat dan jangan lupa share:)
Founder ngetekno.com | Teknik Informatika. Penyuka dunia teknologi terutama dibidang Web Development. Saat ini sedang mengerjakan project Copywriting dan Web Design.