Microsoft Edge adalah browser yang dikembangkan oleh Microsoft. Merupakan peramban web yang digunakan secara default pada sistem operasi Windows 10 dan telah menggantikan Internet Explorer.
Microsoft Edge menyediakan banyak fitur seperti tab browsing, penyimpanan bookmark, dan integrasi dengan layanan lain seperti Microsoft Bing dan Office. Microsoft Edge juga memiliki dukungan untuk penyimpanan data pribadi dan fitur keamanan yang baik.
Tidak hanya untuk windows 10 saja, saat ini Microsoft Edge telah tersedia untuk pengguna sistem operasi Windows 7, Windows 8.1, Windows 10, Windows 11, macOS, iOS, dan Android.
Bagi kamu yang menggunakan Edge dengan bahasa Inggris dan ingin menggantinya ke bahasa Indonesia, berikut panduan cara mengubah bahasa microsoft edge ke bahasa indonesia.
Cara Mengubah Bahasa Microsoft Edge ke Bahasa Indonesia
1. Buka browser Microsoft Egde, klik icon titik tiga dipojok kanan atas
2. Pilih menu Settings
3. Pilih menu “Languages“, selanjutnya klik “Add languanges”
4. Ketikkan indonesia di kotak pencarian, checklist pada bahasa indonesia yang muncul. Setelah itu klik Add.
5. Klik tanda titik tiga
6. Klik pada Display Microsoft Edge in this language
7. Langkah terakhir yaitu klik Restart
Tunggu sampai Edge restart dengan sendirinya, dan lihat hasilnya. Secara otomatis bahasa microsoft edge akan berubah ke bahasa indonesia.
Baca : Cara Ganti Bahasa Google Chrome ke Bahasa Indonesia
Kesimpulan
Dengan demikian, kamu dapat dengan mudah mengganti bahasa di Microsoft Edge sesuai dengan kebutuhan kamu.
Selain itu, kamu juga dapat menggunakan tombol “Move up” dan “Move down” untuk mengatur urutan bahasa yang muncul di daftar, atau menghapus bahasa yang tidak diinginkan dari daftar.
Demikan panduan cara mengubah bahasa microsoft edge ke bahasa indonesia. Semoga bermanfaat:D